INDEKS MEDIA LUWU RAYA

Berita Luwu Raya Hari Ini

Kapolres Palopo Silaturahmi ke Pesantren Modern Datuk Sulaiman Putra, Ajak Santri Tingkatkan Hafalan Al-Qur’an

PALOPO INDEKSMEDIA.ID – Kapolres Palopo, AKBP Safi’i Nafsikin, S.H., S.I.K., M.H. bersama Kasat Binmas AKP Syamsul Bahri dan Kasat Tahti Ipda H. Hamsah, melakukan kunjungan silaturahmi ke Pesantren Modern Datuk Sulaiman Putra pada Kamis, 6 Februari 2025.

Kehadiran mereka disambut langsung oleh pengasuh Tahfidz Al-Qur’an, Ustaz Nuriman, serta dihadiri oleh Prof. Said Mahmud.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Palopo mengajak para santri untuk terus meningkatkan hafalan Al-Qur’an.

Ia menegaskan bahwa dalam proses penerimaan anggota Polri, calon yang memiliki hafalan Al-Qur’an akan mendapatkan prioritas. Selain itu, ia juga mengingatkan pentingnya menjaga kebugaran fisik serta mempersiapkan diri secara akademik, psikologis, dan kesehatan.

“Kami sangat mendukung para santri yang memiliki kemampuan dalam menghafal Al-Qur’an. Ini adalah modal berharga, tidak hanya dalam kehidupan beragama, tetapi juga dalam berbagai aspek lainnya, termasuk ketika ingin mengabdi di kepolisian,” ujar Kapolres.

Kunjungan ini merupakan bagian dari kepedulian Polres Palopo terhadap pendidikan agama serta upaya meningkatkan kualitas sumber daya manusia, khususnya di kalangan generasi muda.

Kapolres Palopo berharap para santri semakin termotivasi untuk terus belajar dan mengembangkan potensi mereka di berbagai bidang. (*)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini