Malam Ini!! Kapolres Palopo Bakal Lakukan Operasi di Perbatasan Kota untuk Ciptakan Pilkada Damai
PALOPO INDEKSMEDIA.ID – Kapolres Palopo AKBP Safi’i Nafsikin, mengambil langkah-langkah penting untuk menjamin kelancaran dan kedamaian dalam pelaksanaan Pilkada serentak yang akan berlangsung pada 27 November 2024 mendatang.
Setelah menjalin silaturahmi dengan berbagai pihak, seperti organisasi masyarakat, lembaga mahasiswa, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, serta pimpinan media, kini Kapolres menginstruksikan operasi di perbatasan kota.
Operasi tersebut akan dimulai malam ini dengan melibatkan personil gabungan untuk memeriksa setiap kendaraan yang masuk ke wilayah Palopo. Kapolres Palopo, AKBP Safi’i, menyampaikan bahwa sasaran operasi meliputi senjata tajam (sajam), minuman keras (miras), dan barang-barang terlarang lainnya.
“Rencananya malam nanti, kami akan melakukan operasi di perbatasan kota. Kami akan melakukan pemeriksaan terhadap setiap kendaraan yang masuk ke kota, dengan sasaran sajam, miras, dan barang terlarang lainnya,” ujar Kapolres Safi’i saat berbincang santai dengan sejumlah jurnalis di depan Mako Polres Palopo, Selasa (12/11).
Selain operasi di perbatasan, Polres Palopo juga aktif melakukan sosialisasi dan imbauan kepada masyarakat melalui Polsek-polsek. Safi’i mengingatkan para pelaku usaha yang menjual minuman keras untuk menghentikan aktivitas tersebut menjelang Pilkada serentak, guna menjaga ketertiban.
“Diharapkan masyarakat bisa ikut berpartisipasi untuk mendukung agar Pilkada serentak berjalan lancar dan damai,” harap Kapolres.
(Adv/Adrian)
Tinggalkan Balasan