INDEKS MEDIA LUWU RAYA

Berita Luwu Raya Hari Ini

Polres Palopo Gelar Volleyball Tournament Kapolres Cup 2024 untuk Pelajar dan Klub se-Sulawesi Selatan

Adrian admin

PALOPO INDEKSMEDIA.ID- Polres Palopo resmi menggelar Volleyball Tournament Kapolres Cup 2024 yang diikuti pelajar se-Kota Palopo dan klub se-Sulawesi Selatan. Acara pembukaan berlangsung pada Jumat, 13 September 2024, pukul 16.00 WITA di Gedung Olahraga Kota Palopo, sebagai bagian dari peringatan HUT Bhayangkara ke-78.

Turnamen ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting Kota Palopo, termasuk Wakapolres Palopo Kompol H. Ridwan, Ketua KONI Kota Palopo Hairul Salim, dan Kadispora Kota Palopo Muh. Ihsan Asharuddin, S.STP., M.Si. Total peserta mencapai 200 orang yang terdiri dari pelajar, perwakilan klub, dan undangan lainnya.

Menurut laporan ketua pelaksana, turnamen ini akan berlangsung hingga 19 September 2024, dengan melibatkan 36 tim peserta, terdiri dari 24 tim pelajar (putra dan putri) serta 12 tim klub dari berbagai daerah di Sulawesi Selatan.

Dalam sambutannya saat membuka acara, Wakapolres Palopo menegaskan bahwa turnamen ini bertujuan mempererat silaturahmi antar-atlet, sekaligus mendorong lahirnya atlet-atlet berprestasi di tingkat daerah maupun nasional.

“Ini adalah bagian dari perayaan HUT Bhayangkara ke-78, dan kami berharap semua peserta dapat menjaga sportifitas serta mendukung kelancaran turnamen ini,” ucapnya.

Sebagai tanda dimulainya turnamen, Wakapolres Palopo melakukan pemukulan bola pertama yang disambut sorak sorai dari peserta dan penonton. Diharapkan, ajang ini dapat menjadi wadah positif bagi pengembangan bakat olahraga, khususnya di bidang voli, bagi pelajar dan klub-klub di Sulawesi Selatan.

(Adv) (Adrian)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini