PJ Walikota Palopo Kunjungi Tandung, Harap Distribusi Logistik Pemilu Berjalan Lancar

Gie

PALOPO, INDEKS MEDIA – Penjabat Walikota Palopo, Asrul Sani, berkunjung ke wilayah Pegunungan tandung, Kelurahan Peta, Kecamatan Sendana, Kota Palopo, Sulawesi Selatan. Kunjungan tersebut dalam rangka meninjau TPS 5 di Kelurahan Peta yang merupakan TPS terjauh di Kota Palopo.

“Ini adalah TPS terjauh yang ada di Palopo dan tersulit (mendapatkan akses),” kata PJ Walikota Asrul Sani kepada wartawan, Minggu (28/1/2024).

Kunjungan tersebut juga didampingi oleh unsur Forkopimda Kota Palopo bersama dengan Ketua KPU (Irwandi Djumadin) dan jajarannya. Kunjungan tersebut untuk memastikan pendistribusian Logistik Pemilu tersalurkan dengan baik.

“Hari ini kita memang datang bersama unsur forkopimda beserta teman-teman KPU, kita ingin memastikan distribusi logistik nanti bisa disalurkan dan lancar sebelum pelaksanaan pemilu,” tuturnya.

Pihaknya juga akan turut andil dalam membantu penyaluran Logistik Pemilu dan sarana prasarana lainnya di wilayah tersebut.

“Tentunya kami pemerintah Kota Palopo akan mensuport dan membantu terkait baik itu distribusi logistik maupun sarana yang dibutuhkan di Tandung,” jelasnya.

Terkait dengan jaringan telekomunikasi dan internet, kata dia (Asrul Sani) akan mengkoordinasikan hal tersebut ke pihak Telkom melalu Dinas Kominfo Kota Palopo.

“Ini akan kita komunikasikan dengan teman-teman Telkom, dan hari ini kita juga ikutkan kepala Dinas Kominfo nanti Dinas Kominfo berkoordinasi dengan Telkom terkait akses jejaring Internet,” tandasnya.

Kapolres Palopo Terus Bangun Hubungan Sinergitas

Sementara itu Kapolres Palopo, AKBP Safi’i Nafsikin, mengatakan akan terus membangun hubungan sinergitas demi terselenggaranya Pemilu pada tanggal 14 Februari mendatang.

“Kami tentunya dalam hal ini selalu meningkatkan hubungan sinergitas TNI dengan POLRI terkait pengamanan Pemilu baik nanti dari distribusi logistik sampai kepada pelaksanaannya nanti di TPS,” ujarnya.

Ia juga mengungkapkan pada kunjungan tersebut untuk memastikan kondisi akses jalan menuju TPS 5 itu dapat dilalui kendaraan roda dua maupun roda 4.

“Dan kita hari ini sengaja melakukan survei untuk mengetahui dan memastikan kondisi (jalan) ini bisa kita lintasi dengan kendaraan baik roda dua maupun roda empat, sehingga kemungkinan nanti kita akan mudah untuk mendistribusikan logistik sampai di lokasi bersama dengan rekan-rekan dari TNI,” tambahnya.

Ia juga akan menjamin keamanan di wilayah TPS tersebut selama penyelenggaraan Pemilu berlangsung. Lebih jauh ia juga berharap jaringan telekomunikasi dapat diakses oleh masyarakat demi mempermudah koordinasi bersama dengan jajarannya.

“Insya Allah kita pastikan dan menjamin keamanannya di sini meskipun dari akses jaringan tadi disampaikan pak Walikota akan berkoordinasi dengan telkom sehingga kita akan mudah untuk memonitor rekan-rekan di lapangan sampai pada area seperti ini,” ungkapnya.

Pihaknya juga telah berkoordinasi dengan Orari Palopo terkait pengadaan fasilitas radio sebagai alat pendukung pelaksanaan Pemilu di wilayah tersebut.

“Kami ada dukungan dari Orari nanti juga untuk nanti bisa mendukung pelaksanaan dengan menggunakan fasilitas radio,” harapnya.

KPU Palopo Harap Masyarakat Tidak Golput Dalam Pemilu

Di tempat yang sama, Ketua Komisi Pemilihan Umum Kota Palopo, Irwandi Djumadin, berharap masyarakat wilayah kota Palopo dapat menyalurkan hak pilihnya pada Pemilu serentak 14 Februari nanti.

“Kita berharap Pemilu kali ini, masyarakat menyalurkan hak pilihnya dan sudah ada beberapa langkah yang kita lakukan seperti bekerja sama dengan pemerintah Kota (Palopo) Polri dan TNI bersma-sama melakukan sosialisasi kepada masyarakat agar tidak Golput di Pemilu nanti,” katanya.

Irwandi menerangkan Pemilu adalah sarana masyarakat dalam menyalurkan hak pilihnya. Ia juga telah mengupayakan sosialisai di lingkungan masyarakat didampingi oleh Polres Palopo dan Dandim 1403 Palopo.

“Seperti yang kita ketahui Pemilu ini sarana untuk memilih pemimpin yang berkualitas dan bersama TNI-Polri dan Pemerintah setempat, kita aktif melakukan sosialisasi ke masyarakat dengan memaksimalkan fungsi 3 Pilar di Kelurahan beserta dengan RT/RW,” paparnya.

Sedangkan untuk pendistribusian Logistik di wilayah Tandung, pihaknya akan menggunakan jasa ojek untuk menyalurkan logistik ke TPS di wilayah itu. Irwandi juga mengungkapkan bahwa logistik pemilu sudah berada di TPS tersebut sehari sebelum hari pemungutan dan perhitungan suara.

“Kalau Pemilu Tahun lalu (2019) kita menggunakan jasa angkutan Ojek dan itu dikawal dari teman-teman dari kepolisian dan TNI dan pendistribusiannya itu dilakukan sehari sebelum hari H. Jadi Logistik Pemilu itu sudah ada di sini sebelum malam pencoblosan dan itu juga untuk mengatisipasi hal-hal yang tidak diinginkan,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini

Maaf Untuk Copy Berita Silahkan Hubungi Redaksi Kami!