HMPS PAI UIN Palopo Sukses Gelar Seminar Moderasi Beragama Internasional

Gie

PALOPO, INDEKSMEDIA.ID – Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Pendidikan Agama Islam UIN Palopo menggelar Seminar Moderasi Beragama Internasional dengan menghadirkan Direktur Pascasarjana UIN Palopo, Prof. Dr. Muhaemin, sebagai salah satu narasumber. Kegiatan ini menjadi ruang kolaborasi antara mahasiswa, dosen, alumni, dan Kementerian Agama Kota Palopo untuk memperkuat pemahaman moderasi beragama.

Prof. Muhaemin menilai seminar ini sebagai bentuk kerja sama yang solid antara civitas akademika dan lembaga pemerintah. Ia menekankan bahwa kolaborasi lintas elemen menjadi modal penting dalam memperluas edukasi moderasi beragama di masyarakat.

“Saya kira ini kolaborasi yang menarik antara mahasiswa, dosen, Pascasarjana UIN Palopo dan Kementerian Agama Kota Palopo,” ujarnya, Senin (17/11/2025).

Peserta Seminar Moderasi Beragama HMPS PAI UIN Palopo

Menurutnya, kegiatan ini memiliki nilai lebih karena menggabungkan berbagai unsur kampus dan instansi terkait, mulai dari mahasiswa, dosen, alumni hingga penyuluh agama. Keterlibatan tersebut membuat kegiatan ini semakin relevan dan berdampak.

“Kegiatan ini bagus karena melibatkan berbagai elemen dari mahasiswa, kemudian dosen, alumni dan juga dari pihak Kementerian Agama Kota Palopo serta penyuluh agama se-Kota Palopo,” jelasnya.

Lebih lanjut, ia mendorong HMPS PAI agar mulai aktif memproduksi konten edukatif berbasis digital yang singkat namun informatif. Hal ini dianggap penting sebagai bagian dari peran mahasiswa dalam literasi digital.

“Harapannya ke depan untuk rekan-rekan HMPS PAI, itu mampu membuat konten-konten yang berbasis digital yang singkat tapi padat,” katanya.

Ia juga menegaskan bahwa setiap konten sebaiknya melalui proses pengecekan oleh dosen sebelum dipublikasikan, agar terjamin kualitasnya.

“Konten ini kita harapkan memberikan edukasi kepada masyarakat. Jadi mereka harus berani tampil dan sebelum kontennya itu diunggah dapat diperlihatkan dulu ke dosen agar konten itu layak untuk tayang,” tambahnya.

Sementara itu, Ketua HMPS PAI, Muh. Affan Afdholi, menyampaikan bahwa seminar ini merupakan pencapaian baru dalam sejarah organisasinya. Untuk pertama kalinya, HMPS PAI menggelar seminar moderasi beragama berskala internasional.

“Ini adalah kali pertama dalam sejarah HMPS PAI itu sendiri, kami mengadakan seminar moderasi beragama internasional,” kata Affan.

Ia berharap kegiatan ini dapat terus berlanjut dan memberikan manfaat besar bagi mahasiswa serta masyarakat Kota Palopo.

“Harapannya, kegiatan ini menjadi kegiatan yang berkelanjutan dan memberi edukasi kepada masyarakat banyak, khususnya mahasiswa dan masyarakat Kota Palopo,” pungkasnya.

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Ketua Dekan Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Ketua Program Studi Pendidikan Agama Islam, Kementerian Agama Kota Palopo, Pengurus IPARI Kota Palopo, dosen dan mahasiswa UIN Palopo.

Sementara Narasumber dalam kegiatan Seminar Moderasi Beragama Internasional, yaitu:

1. Dr. Makmur Harun, S.Ag., M.Let
Dosen / Akademisi di Sekolah Bahasa, Peradaban dan Filsafat (SLCP), Fakultas Seni dan Sains (CAS), Universiti Utara Malaysia (UUM).
2. Prof. Dr. Muhaemin, M.A.
Guru Besar Ilmu Pendidikan Agama Islam UIN Palopo / Direktur Pascasarjana UIN Palopo.
3. Samsul Alam, S.Pd.I., M.Ed.
Peneliti / Kandidat Doktor Bidang Pendidikan di Curtin University, Australia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini

Maaf Untuk Copy Berita Silahkan Hubungi Redaksi Kami!