Gerak Cepat, DLH Pangkas Pohon Pelindung di Telluwanua Palopo
PALOPO, INDEKSMEDIA.ID – Gerak cepat diperlihatkan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Palopo.
Pohon-pohon pelindung di sepanjang Trans Sulawesi Telluwanua Palopo-Masamba Kabupaten Luwu Utara (Lutra) yang membahayakan keselamatan pengguna jalan, langsung dipangkas, Rabu (10/09/2025).
“Secara berkala akan kami lakukan pemeliharaan di sepanjang jalan di Kecamatan Telluwanua Kota Palopo,” kata Kadis LH Emil kepada Indeksmedia pagi tadi.
Emil mengaku, kondisi batang pohon yang sudah menua kemudian ranting dan dahang mudah patah mengharuskan DLH lakukan peremajaan.
“Kita juga berterima kasih kepada masyarakat karena sering mengingatkan kami soal ini,” ucap Emil.
Sementara itu, pemuda Telluwanua Arman mengatakan, rasa syukur dan ucapan terima kasih kepada DLH atas respon cepat yang diperlihatkan.
“Alhamdulillah, aman lagi sudah dipangkas semoga kedepan makin sukses DLH Palopo,” terang Arman.





Tinggalkan Balasan