Dilantik Jadi Wawali Palopo, Ome Ajak Lupakan Perbedaan Politik

Gie

PALOPO, INDEKSMEDIA.ID – Usai resmi dilantik sebagai Wakil Wali Kota Palopo periode 2025–2030, Akhmad Syarifuddin Daud alias Ome mengajak seluruh kontestan Pilwali untuk menanggalkan perbedaan politik dan bersatu membangun Kota Palopo.

Ajakan itu disampaikan Ome usai pelantikan di Rumah Jabatan Gubernur Sulawesi Selatan, Senin (4/8/2025). Menurutnya, persatuan adalah kunci mewujudkan visi Palopo Baru.

“Palopo Baru ini insyaallah semuanya kita kompak, termasuk yang kemarin (para calon), ayo mari sama-sama kita bangun Kota Palopo,” ujar Ome.

Lebih lanjut, Ome mengatakan pentingnya menghapus sekat-sekat perbedaan pasca Pilwali dan mengedepankan kerja bersama demi kemajuan daerah.

“Tidak ada lagi perbedaan. Kalau mau maju, sinergi dan kolaborasi itu penting,” jelasnya.

Terkait program kerja awal, Ome menyebut pihaknya tengah menyinkronkan program prioritas dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD).

“Insyaallah sementara kita sinkronkan ini dengan program prioritas. Mohon doanya,” imbuhnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini

Maaf Untuk Copy Berita Silahkan Hubungi Redaksi Kami!