Soal Party di Victory Biliar Palopo, Benny: Apa Bedanya dengan Senam
PALOPO,INDEKSMEDIA.ID – Victory Billiard (dulu THM Marcopolo) menjadi sorotan di media sosial (medsos) lantaran ada dugaan menjual minuman beralkohol hingga party.
Terkait dengan itu, Owner Victory Biliard Palopo, Benny angkat bicara. Benny secara tegas membantah adanya transaksi minuman beralkohol di tempat usahanya.
“Itu kita tidak tahu kalau ada bawa minuman kaleng, dan tentu kita sudah memberikan warning untuk tidak membawa seperti narkoba, minuman beralkohol atau sajam itu kita larang keras,” ujar Benny menanggapi, Selasa (20/1/2026) di kawasan Labombo Palopo.
Terkait adanya live musik yang menjadi bagian dari konten yang beredar, Benny menjelaskan bahwa hiburan tersebut merupakan kebutuhan bagi para pengunjung.
“Apa bedanya dengan live musik senam, datangkan artis baik di indoor maupun outdoor, kan butuh semangat. Bukankah bergoyang itu salah satu olahraga,” jelasnya.
Benny juga menyampaikan bahwa tempat biliard berada di lantai bawah, sedangkan fasilitas gym terletak di lantai dua.
“Disini hanya tempat adu ketangkasan, dan saya yakini tidak ada transaksi minuman beralkohol. Kami juga terima sangsinya jika terbukti ada hal seperti itu,” tegasnya.(Andri)





Tinggalkan Balasan