Gubernur Sulsel Puji Revitalisasi Lapangan Gaspa, Dandim Palopo Bilang Ini

DANDIM 1403 Palopo, Letkol Inf Windra Sukma Prihantoro

PALOPO,INDEKSMEDIA.ID – Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel), Andi Sudirman Sulaiman, mengapresiasi progres revitalisasi Lapangan Gaspa Palopo dan berharap bisa menjadi wadah Anti Malas Gerak (Mager) bagi masyarakat Kota Palopo, terutama pecinta sepakbola Gaspa dengan julukan Laskar Sawerigading.

Andi Sudirman, memuji dan mengapresiasi perkembangan pembangunan Lapangan Gaspa Kota Palopo yang anggarannya dibantu Pemerintah Provinsi (Pemprov) (Sulsel) ke Pemerintah Kota (Pemkot) Palopo.

Itu disampaikan Gubernur melalui postingan di halaman Facebook pribadinya, Sabtu (04/01/2026).

Dalam unggahannya, Gubernur menyebutkan bahwa pembangunan lapangan tersebut dilakukan berkat kerjasama dengan pemerintah setempat.

“Progress Lapangan Gaspa melalui bantuan keuangan Pemerintah Provinsi kepada Pemkot bersama Walikota. Semoga lapangan ini bisa menjadi wadah anti malas gerak (Anti Mager) dengan berolahraga bersama untuk pola hidup sehat,” tulisnya.

Menanggapi pujian Gubernur, Dandim 1403/Palopo, Letkol Inf Windra Sukma Prihantoro, revitalisasi lapangan Gaspa yang terlihat jelas dengan kasak mata, maka diperlukan saat ini pemeliharaan yang berkesinambungan.

“Dari dari kami tinggal bagaimana memelihara dan merawat lapangan ini, karena seperti yang kita ketahui bersama pembangunan tersebut menggunakan APBDP sehingga kewajiban kita semua warga Kota Palopo untuk merawatnya,” terang Dandim, Senin (05/01/2026).

Dandim juga mengatakan dari awal dirinya berharap agar lapangan tetap menggunakan rumput organik, namun karena telah ditentukan menggunakan rumput sintetis, sehingga perlu perwatan yang maksimal.

“Kita akan pergunakan dan rawat lapangan ini semaksimal mungkin,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini

Maaf Untuk Copy Berita Silahkan Hubungi Redaksi Kami!