Gegara Gabah, Kakak Mantan Anggota DPRD Palopo Terancam Dipolisikan

ILUSTRASI

PALOPO,INDEKSMEDIA.ID – Puluhan petani di Kecamatan Telluwanua Kota Palopo, mengancam akan melaporkan kakak mantan anggota DPRD Kota Palopo. Itu karena harga gabah yang dibeli dari petani, sudah sebulan lebih belum dibayar.

“Kebutuhan pokok mendesak untuk keperluan sehari-hari di rumah. Harga gabah belum juga dibayar. Sudah berlangsung selama satu bulan lebih. Ini tidak bisa dibiarkan, kita akan laporkan ke polisi,” kata salah satu petani yang minta namanya tidak disebut kepada Indeksmedia, Jumat (21/11/2025).

Ditanya soal identitas kakak mantan Wakil Rakyat yang terlibat jual beli gabah di tingkat petani, bapak delapan anak itu enggan membeberkan ke media.

“Orangnya tinggal di Kelurahan Maroangin, Kecamatan Telluwanua Kota Palopo. Kalau saya tidak salah adeknya dulu anggota dewan dari Partai Nasdem,” bebernya.

Menyikapi adanya keluhan petani, tim Indeksmedia melakukan penelusuran langsung ke Telluwanua Kota Palopo.
Alhasil, oknum yang dimaksud berinisial AL sedang adiknya yang pernah menjabat anggota DPRD Palopo, berinsial EF.

Dihubungi via WhastApp (WA) AL, mengaku saat ini berada di Kabupaten Sidrap dalam rangka mengurus penjualan beras milik petani yang dibeli sebulan lalu.

“Saya sekarang di Sidrap menjual beras mereka (petani) yang mencapai puluhan ton. Ini akibat dari kelalaian Bulog yang tidak mau membeli harga gabah petani di Telluwanua Kota Palopo,” terang AL, membantah.

AL juga menegaskan, tidak akan menghalangi petani jika ingin melaporkan dirinya ke polisi.

“Kalau petani mau laporkan saya, silahkan saja intinya saya disini (Sidrap) lagi memperjuangkan harga gabah mereka,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini

Maaf Untuk Copy Berita Silahkan Hubungi Redaksi Kami!