Laporan Penggelapan Dana di Polres Palopo Mandek, Korban Kecewa

SRI asal Warsel Palopo,kembali mempertanyakan kasus penipuan yang dilaporkan di Polres Palopo, Senin (10/11/2025)

PALOPO,INDEKSMEDIA.ID – Sri, perempuan asal Wara Selatan (Warsel) Palopo, mengungkapkan kekecewaannya terhadap lambatnya penanganan kasus penggelapan dan penipuan yang telah dilaporkan ke Polres Palopo.

Laporan Polisinya sejak awal April 2025, namun sampai di awal November ini belum ada kejelasan.
Tercatat sudah tujuh bulan berlalu, akan tetapi kasus tersebut belum menunjukkan perkembangan.

“Saya sangat kecewa dengan respon lambat dari pihak kepolisian. Sudah tujuh bulan saya melaporkan kasus ini, tetapi pelaku belum juga ditahan,” ujar Sri dengan nada frustrasi Senin (10/11/2025).

Dia juga mengatakan telah berulang kali menghubungi penyidik yang menangani kasusnya melalui pesan WhatsApp, tetapi tidak pernah mendapatkan respon yang memuaskan.

“Saya tidak mengerti mengapa kasus ini berjalan begitu lambat. Uang saya sudah dibawa kabur dan pelaku juga tidak diketahui keberadaannya,” keluhnya.

Kasus tersebut bermula ketika Sri meminjamkan uang senilai Rp21 juta kepada AS, seorang pemilik salon di TPI Wara Timur, Palopo, awal Desember 2024.

AS, yang juga merupakan teman Sri, berjanji akan mengembalikan uang tersebut. Namun, hingga saat ini, uang tersebut belum dikembalikan dan AS menghilang tanpa kabar.(Andri)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini

Maaf Untuk Copy Berita Silahkan Hubungi Redaksi Kami!