Pemilik Kios Akui Beli Pertalite Rp10 Ribu/Liter dari Truk Tangki Pertamina
PALOPO,INDEKSMEDIA.ID – Terungkap. Pemilik kios barang campuran plus Pertamini Jumardi (40) di Kelurahan Maroangin, Kecamatan Telluwanua Kota Palopo, mengaku jika truk tangki milik Depot Karang-karangan, singgah dan “Kencing” (isi) di Pertamini miliknya.
Jumardi mengaku sopir tangki Pertamina memberikan harga Rp10 ribu/liternya dan 20 liter sekali mampir dan isi pertamini.
Itu disampaikan Jumardi, ketika aparat kepolisian Polsek Telluwanua Kota Palopo, mendatangi kios barang campuran milik Jumardi, Selasa (28/10/2025).
Sekira pukul 17.45 Wita, aparat berseragam cokelat itu melakukan introgasi selama kurang lebih 30 menit terhadap Jumardi.
Karena terdesak, Jumardi akhirnya membenarkan adanya truk tangki Depot Pertamina Karang-karangansinggah dan “Kencing” atau mengisi BBM jenis Pertalite di Pertamini miliknya.
“Benar, pemilik kios yang berada dijalan Poros Palopo-Masamba, mengakui perbuatan sopir tangki Pertamina melakukan pengisian (kencing) di Pertamininya,” kata Kapolsek Telluwanua, AKP Abd Azis kepada Indeksmedia, Kamis (30/10/2025).
Menurut keterangan dari pemilik kios, lanjut Abd Azis bahwa itu memang benar adanya, pengisian BBM Jenis Pertalite pada pertamini miliknya dilakukan setelah mobil truk tangki selesai melakukan pengisian di SPBU yang ada di luar Kota Palopo.
“Kemudian sisanya yang masih didalam tangki truk pertamina dijual kembali ke pertamini mikiknya,” jelas Kapolsek, berdasarkan pengakuan pemilik kios.
Kapolsek menegaskan, pembelian BBM Jenis pertalite tersebut biasanya dilakukannya pada sore hari menjelang Magrib, namun hal tersebut tidak menentu.
“Pada dasarnya praktik ilegal ini dilakukan di tempat yang tidak aman, seperti di pinggir jalan dan dapat menimbulkan risiko kebakaran, ledakan dan kecelakaan. Kasus ini sudah kami koordinasikan dengan Unit Tipidter Polres Palopo,” pungkasnya.





Tinggalkan Balasan