Kerugian Pasca Demo di Kantor DPRD Palopo Ditaksir Rp1 Miliar
PALOPO, INDEKSMEDIA.ID – mulai dari gedung hingga fasilitas di dalam Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Palopo, rusak akibat demo, Senin (01/09/2025).
Dari hasil olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) pihak kepolisian menaksir kerugian diperkirakan mencapai Rp1 miliar.
“Dari hasil laporan yang kami terima, kerugian ditaksir Rp1 miliar,” kata Kasat Reskrim Polres Palopo, Iptu Syahrir kepada Indeksmedia, Selasa (02/09/2025).
Aparat Penegak Hukum (APH) saat ini masih melakukan penyelidikan terkait adanya kerusakan fasilitas negara yang dilakukan imbas dari demo menuntut 9 poin perjuangan.
Sementara itu, Anggota Komisi 2 DPRD Kota Palopo, Taming M Somba mengatakan, terkait dengan kerusakan kantor wakil rakyat, pihaknya menyerahkan penuh kepada penegak hukum.
“Tadi sudah dilakukan olah TKP, jadi untuk data pasti mengenai kerugian nanti setelah selesai dilakukan olah TKP baru bisa dihitung,” terang Politisi Partai Gerindra.
Pantauan Indeksmedia pasca demo Kantor DPRD Palopo masih lenggang.
Sejumlah warga yang berdomisili di sekitar Gedung DPRD terlihat berada di luar pagar sambil mengamati bekas-bekas kerusakan akibat aksi unjuk rasa.





Tinggalkan Balasan