Beredar Isu, Massa Bertolak ke Polres Palopo, Separuh Pasukan Dialihkan
PALOPO, INDEKSMEDIA.ID – Beredar isu, massa aksi unjuk rasa akan melancarkan aksi di Mapolres Palopo, Senin malam (01/09/2025).
Sebagian pasukan akhirnya dialihkan ke Polres dan separuhnya tetap stanby di Gedung DPRD Palopo.
“Pengunjuk rasa akan ke Mako Polres Palopo, jadi kami sebagian diperintahkan ke Polres untuk pengamanan,” kata salah satu anggota Polres Palopo, sambil tergesa-gesa.
Meski situasi dan kondisi di Kantor DPRD Palopo, masih terlihat kondusif, namun sebagian pasukan pengamanan masih terlihat stanby.
Khusus untuk anggota Polsek Telluwanua dan Wara Utara (Watu) tetap menjaga di wilayah hukum kerjanya mengingat dua Polsek tersebut dekat dengan Kantor DPRD Palopo.
“Kami disuruh stanby di Kantor DPRD Palopo sebagian dialihkan ke Polres Palopo,” ucap salah satu anggota Polsek Telluwanua.





Tinggalkan Balasan