Kapal Milik PT Cemerlang Muat Solar Ilegal di Luwu Lolos, Adnan: Kejar dan Tangkap
PALOPO,INDEKSMEDIA.ID – Kapal pengangkut bahan bakar minyak (BBM) solar subsidi tanpa dokumen resmi secara diam-diam memuat solar di Dermaga Sungai Babana, Desa Babang, Kecamatan Larompong Selatan, Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan (Sulsel), Selasa (26/08/2025).
Kapal yang telah disita dokument oleh Unit Polair, lolos dari penjagaan di Dermaga Babana.
Terpantau melakukan praktik yang merugikan negara dan pelaku usaha kecil penerima manfaat, Kapolres Luwu, AKBP Adnan Pandhibu langsung memerintahkan anggotanya di Unit Polair untuk kejar dan tangkap.
Informasi yang diterima redaksi Indeksmedia, kapal tersebut diduga milik PT Cemerlang Makmur Abadi.
“Kami sudah koordinasi dengan Kasat Polair, segera lakukan pengejaran dan amankan. Soal milik PT Cemerlang kemudian dikaitkan dengan anggota DPR RI, belum bisa kami pastikan. Namun setelah ada petunjuk kita akan sampaikan,” kata Adnan, kepada Indeksmedia Rabu ?27/08/2025).
Perwira dua bunga tersebut menegaskan dirinya perlu meluruskan terkait beredarnya isu kalau kapal tersebut.
“Bukan dilepas, laporan Kasat Polair ke saya, kapalnya dibawa pergi sama kapten kapalnya, padahal aki, dokumen kapal sudah diamankan. Sekarang lagi pencarian kapal tersebut,” tegasnya lagi.
Kapolres mengaku harusnya Polair menjaga dan mengawasi kapal tersebut.
“Sepertinya begitu, makanya saya perintahkan kejar cari sampai dapat,” tegasnya.
Apabila terbukti melakukan pengambilan BBM subsidi secara ilegal, maupun pihak-pihak yang terlibat berpotensi dijerat sanksi administratif hingga pidana. .





Tinggalkan Balasan