Jelang SCR Round 2 di Palopo, Pembalap Indeksmedia Matangkan Persiapan
PALOPO, INDEKSMEDIA.ID – Sisa dua hari jelang hari H Sulawesi Cup Race (SCR) Round 2 di Sirkuit Ratona Motor Sport Kota Palopo, pembalap Indeksmedia Fachri Zaidan 217 matangkan persiapan.
Salah satu media lokal Luwu Raya, turut ambil bagian menurunkan pembalap muda untuk berkontribusi di event bergengsi.
Rencananya, selama dua hari Sabtu-Minggu (23-24/08/2025) pembukaan SCR dimulai.
Persiapan tim-tim terbaik yang datang dari pulau Sulawesi telah berbenah, bahkan sudah ada yang memasang paddoc di belakang tribun utama Sirkuit Ratona.
“Fachri Zaidan bukan pembalap baru, sudah mengenyam banyak sirkuit yang ada di Luwu Raya. Kita upayakan memberikan yang terbaik di event bergengsi di Sulsel ini,” kata Muh Irfan, mentor dari Fachri Zaidan, kepada Indeksmedia, Kamis (21/08/2025).
Fachri Zaidan sendiri, lanjut Irfan akan turun dibeberapa kelas yang telah ditentukan panitia pelaksana.
Hanya saja, Irfan belum menyebut Dede panggilan akrap Fachri Zaidan turun di kelas apa saja.
“Yang pastinya dua kelas MP7 lokal Palopo dan Luwu Raya, selanjutnya kelas berikutnya akan dipastikan setelah pengembalian formulir pendaftaran,” Pungkasnya.





Tinggalkan Balasan