Perempuan 30 Tahun Korban Longsor Luwu Alami Cedera Tulang Belakang, Tim Sar Evakuasi ke RS

Tim Sar Gabungan saat melakukan evakuasi terhadap korban tanah longsor di Bastem Utara Luwu.

LUWU, INDEKSMEDIA.ID – Salah satu korban tanah longsor di Desa Bonglo, Kecamatan Bastem Utara, Kabupaten Luwu dievakusi ke rumah sakit di Palopo.

Evakuasi atau pemindahan korban dikarenakan mengalami cedera pada tulang belakang akibat peristiwa tersebut.

Demikian dikatakan Kepala Kantor Basarnas Makassar selaku Search Mission Coordinator (SMC), Mexianus Bekabel, Rabu, (28/02/2024).

Dia mengatakan jika tim sar telah melakukan pemindahan korban longsor yang selamat dari puskesmas Bastem ke RS Palopo.

“Korban selamat, namun mengalami cedera akibat longsoran kemarin ini atas. Korban bernama Lilis 30 tahun yang mengalami cedera pada tulang belakan,” katanya.

Sebelumnya, kata dia, korban berada di puskesmas Bastem untuk dilakukan penanganan medis.

Namun melihat cedera yang dialami korban sehingga korban di rujuk ke rumah sakit.

“Sudah dipindahkan oleh tim dengan menggunakan tandu untuk di rujuk ke RS Palopo,” jelas Mexianus.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini

Maaf Untuk Copy Berita Silahkan Hubungi Redaksi Kami!