Segini Honor Lipat Surat Suara PPWP dan DPD di Kota Palopo

Penyortiran dan Pelipatan Surat Suara di Kantor KPU Kota Palopo.

PALOPO, INDEKSMEDIA.ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palopo telah melaksanakan penyortiran dan Pelipatan Surat Suara sejak Senin 8 Desember 2024 kemarin.

Penyortiran dan pelipatan surat suara PPWP dan DPD RI itu dengan melibatkan sebanyak 60 orang, dilaksanakan di Kantor KPU Kota Palopo.

Adapun pemberian honor penyortir dan pelipat surat suara yakni Rp315 hingga Rp447.

Kasubag Logistik KPU Palopo, Nurbaeti merinci untuk Pelipat surat suara pemilihan Presiden dan Wakil Presiden (PPWP) diberi honor Rp 315 perlembar.

“Sementara, pelipat surat suara Dewan Perwakilan Daerah (DPD) mendapat honor Rp 447 perlembar,” rinciannya.

Sekadar diketahui, KPU Palopo menerima logistik surat surat yakni 201 Boks dengan isi Surat Suara DPD 133 Boks isi 132.935 Lembar. Rinciannya 132 Boks isi 1.000 Lembar dan 1 Boks Isi 935 Lembar.

Sementara untuk Surat Suara PPWP 68 Boks isi 133.935 Lembar. Rincian 66 Boks isi 2.000 lembar, 1 Boks 935 Lembar dan 1 Boks PSU isi 1.000 lembar. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini

Maaf Untuk Copy Berita Silahkan Hubungi Redaksi Kami!